Headlines News :
Home » » Hadits - Hadits Tentang Penutup Do'a

Hadits - Hadits Tentang Penutup Do'a

Written By Unknown on Rabu, 14 Agustus 2013 | 02.08

HADITS-HADITS yang berkenaan dengan perintah MENUTUP DO'A dengan Surat Ash-Shaffat ayat 180-182 banyak terdapat di dalam Tafsir2 al-Qur’an di antaranya; Tafsir al-Maraghi, al-Qur’anul Adhim Ibnu Katsir, Aisarut-Tafasir, Tafsir al-Munir, Tafsir al-Baidhawi, Shafwatut Tafasir, dan kitab-kitab lainnya.


Hadits-hadits tersebut antara lain :
1. “Diriwayatkan dari Ali ra, ia berkata : Barangsiapa yang ingin diberikan timbangannya dengan timbangan yang penuh dengan pahala pada hari kiamat maka hendaklah di akhir majlisnya ia mengucapakan : subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yashifuun wa salamun ‘alal mursalin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin.”

2. “Diriwayatkan dari Abu Said al-Khudri, ia berkata : Saya mendengar Rasulullah tidak hanya sekali dan tidak pula dua kali di akhir doanya atau ketika ia berpaling mengucapkan: subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yashifuun wa salamun ‘alal mursalin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin.”

3. “Diriwayatkan dari Nabi saw, bahwa setelah salam beliau membaca : la ilaha illallah wahdahu laa syarikalah lahul-mulku wa lahul-hamdu yuhyi wa yumitu wahuwa ‘ala kulli syai’in qadir, allahumma la mani’a li ma a’taita wa la mu’thiya li ma mana’ta wa la yanfa’u dzal-jaddi minkal-jaddu, dan juga diriwayatkan dari Nabi saw, beliau membaca : subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yashifuun wa salamun ‘alal mursalin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin.”

4. “Diriwayatkan dari Abu Hurairah, ia berkata, kami berkata kepada Abu Sa’id : apakah engkau menghafal dari Rasulullah sesuatu yang beliau baca setelah salam. Abu sa’id berkata : tentu, Nabi membaca : subhana rabbika rabbil ‘izzati ‘amma yashifuun wa salamun ‘alal mursalin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin.”

HADITS PERTAMA diriwayatkan oleh Asbag bin Nubatah dari Ali ra. Abu Hatim mengatakan bahwa Asbag adalah perawi layyinul-hadits, Imam Nasai mengatakan matrukul-hadits, Daruqutni mengatakan munkarul-hadits, Ibnu Ma’in dan Ahmad bin Abdullah al-Ijli mengatakan tsiqah (kuat), selain itu juga terdapat Abu Hamzah ats-Tsimali sebagai perawi hadits adalah dla’if.

HADITS KEDUA di dalam sanadnya terdapat Abu Harun al-‘Abdi. Yahya bin Ma’in mengatakan ia adalah pendusta, dan haditsnya tidak dapat dijadikan hujjah (dalil).

HADITS KETIGA diriwayatkan oleh Imam at-Tirmidzi dalam sunannya, Albani mengatakan hadits tersebut shahih.

HADITS KEEMPAT diriwayatkan oleh al-Hafidz Abu Ya’la, dan semua perawi haditnya tsiqah, al-Haitsami di dalam kitab Majma’ az-Zawa’id juga mengatakan perawi haditsnya tsiqah.

KESIMPULAN :
Sesuai uraian diatas bahwa MENUTUP DO'A dengan akhir Surat Ash-Shaffat DAPAT DIAMALKAN. Walaupun dalil haditsnya ada yang dlaif atau mursal, tetapi dapat dijadikan hujjah KARENA :
1. Dikuatkan oleh hadits shahih. Seperti yang dikatakan Ali ash-Shabuni di dalam Kitab Mukhtashar Ibnu Katsir ketika mengomentari hadits dari Sa’id al-Khudri, beliau mengatakan bahwa hadits tersebut dikuatkan oleh hadits-hadits yang shahih.

2. Secara makna tidak melanggar syari’at dan sesuai dengan perintah menutup doa dengan HAMDALAH, sebagaimana dijelaskan dalam firman Allah :
QS. Yunus 10 :
“Do’a mereka di dalamnya ialah : “Subhanakallahumma, dan salam penghormatan mereka ialah : “Salam”. Dan penutup doa mereka ialah : “al-Hamdu Lillahi Rabbil ‘Alamin”.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

. . Author :
“Ingatlah! Hanya milik Allah agama yang murni (dari syirik). Dan orang-orang yang mengambil pelindung selain Dia (berkata), “Kami tidak menyembah mereka melainkan (berharap) agar mereka mendekatkan kami kepada Allah dengan sedekat-dekatnya.” Sungguh, Allah akan memberi putusan diantara mereka tentang apa yang mereka perselisihkan. Sungguh, Allah tidak memberi petunjuk kepada pendusta dan orang yang sangat ingkar.” [Az-Zumar: 3]
Lihat Profil Lengkap-ku
Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.
 
Support : Created Blog | Blog Template | OK Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Site Blog Pencerah - All Rights Reserved